Friday, April 27, 2018
Review : Dubbin Hush Puppies
Barang-barang dari bahan kulit asli seperti pada jaket, sabuk, tas, dompet & sepatu perlu perawatan khusus agar kualitas kulitnya terjaga. Cara merawat bahan kulit tersebut menggunakan grease khusus yang terbuat dari wax yang disebut dubbin dengan tujuan untuk melembutkan bahan kulit & memberikan lapisan waterproof. Selain itu penggunaan dubbin adalah untuk mencegah jamur tumbuh serta bahan kulit menjadi pecah-pecah.
Karena dubbin ini penting sekali untuk merawat barang-barang yang terbuat dari bahan kulit asli sehingga merknya sangat beragam. Namun tidak semua merk tersebut memiliki kualitas yang sama. perbedaan komposisi wax & minyak yang dipakai. Wax yang digunakan biasanya adalah beewax. Sedangkan minyaknya menggunakan minyak yang terbuat dari hewan seperti minyak ikan atau minyak hewan ternak seperti sapi atau domba. Nah perbedaan bahan ini sangat berpengaruh terhadap kualitas dubbin.
Salah satu dubbin dengan harga yang masuk menengah namun kualitasnya sangat baik adalah Dubbin Hush Puppies. Dubbin ini mampu memberikan perlindungan waterproof yang sangat baik untuk tas & sepatu kulit. Membuat bahan kulit kembali lembut dan tidak kaku sehingga permukaannya tidak pecah-pecah. Dan membuat kulit tetap moist namun berkat perlindungan dubbin meski bahan menjadi moist namun jamur tidak tumbuh.
Cara penggunaan dubbin dengan menggunakan kain lembut ambil sedikit dubbin dan oleskan secara merata permukaan kulit dengan ditekan namun tetap lembut. Jika kondisi kulit sangat kering & kaku dapat dioles kembali keesokan harinya. Jeda hari perlu agar kulit dapat menyerap terlebih dahulu kelembaban dari pemberian dubbin hari sebelumnya, pengulangan sampai kulit terasa lembut. Jika bahan kulitnya sudah kembali lembut pemberian dubbin selanjutnya hanya perlu diulang antara 2 minggu hingga 1 bulan atau bisa lebih cepat tergantung pemakaian.
Yang perlu diingat kembali dubbin berbeda dengan shoes polish. Shoes polish tujuannya adalah untuk mengkilapkan sepatu kulit. Sangat berbeda sekali dengan dubbin yang tujuannya untuk perawatan bahan kulit agar lebih awet & tetap prima.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Review : Stranger Things Season 3
Stranger Things merupakan salah satu mini series original netflix yang sangat populer dan saat ini sudah mencapai season ke-tiganya. Re...
-
Era sekarang dengan smartphone serba canggih termasuk juga kamera foto & videonya yang makin yahud dan mendekati kualitas camcorder...
-
Lem epoxy cair sangat terkenal akan kekuatan & daya tahannya, namun juga terkenal dengan penggunaan yang sulit. Karena begitu bahan r...
-
Kecap asin mungkin akhir-akhir tidak sepopuler kecap manis dalam kuliner Indonesia. Namun kecap asin merupakan kecap yang sangat pentin...
No comments:
Post a Comment