Dalam quest mencari tinta refill yang berkualitas dengan harga yang ekonomis, daily goods review telah mencoba 2 merk terkenal, dan dalam 1 minggu ini sudah mencoba tinta merk ketiga untuk digunakan di printer canon Ip 2770. Tinta ketiga ini adalah Premium NFI Ink dari SUN Indonesia. harga dari ketiganya, tinta Premium NFI ini adalah yang termurah. Harganya tidak sampai 30 ribu, bahkan bisa mendapatkan free ongkir. Meski harga tinta ini adalah yang termurah namun hasilnya cukup mengejutkan kami dengan kualitasnya yang tidak murahan.
Pertama untuk kualitas mencetak teks dokumen pada kertas HVS, Tinta premium ini adalah yang hasilnya paling mendekati tinta originalnya. Jika pada dua merk tinta lain yang harganya lebih mahal, hurufnya terlihat tidak tegas, seperti ada tinta merembes keluar dari seharusnya. Pada tinta Premium NF ini rembesan tinta tersebut sangat minim. Huruf tercetak setegas tinta original. Hasil ini sangat mengejutkan karena tinta ini adalah yang termurah daripada tinta BluePrint & E-Print. Namun Hasil cetaknya untuk teks dokumen adalah yang terbaik dari tinta Refill yang pernah Daily Goods Review gunakan selama ini.
Berikutnya untuk cetak foto di kertas foto. Sekali lagi hasil cetakannya lebih baik daripada blueprint. Hasil tinta Premium NFI paling mendekati warna cetak tinta original canon. Hasil untuk gradient warna kulit juga halus. Warna juga tidak cenderung kemerahan seperti pada saat menggunakan tinta e-print. Dan hasil warna contras yang bersebelahan juga batasnya juga tegas, tidak ada rembesan tinta yang membuat batas diantara keduanya tampak blur.
Sejauh ini Tinta Premium NFI dari SUN Indonesia adalah tinta refill terbaik yang kami gunakan. Hasil cetaknya memuaskan dan yang tidak disangka adalah harganya termurah diantara ketiganya. Super sekali harga ekonomis tapi top kualitasnya.
No comments:
Post a Comment