Wednesday, September 26, 2018

Review : Krisbow Edison Vintage Bulb


Memulai usaha kuliner terutama cafe tentunya memerlukan dekorasi, salah satunya tentu saja melalui penggunaan lampu-lampu yang unik. Salah satu tema dekorasi yang sering digunakan tentu saja tema vintage. Tema vintage cukup digemari, selain memberikan suasana nyaman cozy, juga bagi anak muda tentu tema ini dianggap masih instagramable. Jadi banyak cafe, resto yang kemudian mengusung tema vintage ini. Tema vintage melalui banyak hal mulai dari pintu, jendela, lantai, dinding, langit-langit, dekorasi, photo, lampu semua dibuat vintage seperti pada jaman dulu. Sehingga pengunjung diajak seperti masuk kesebuah masa lalu.


Untuk lampu pengaruhnya sangat kuat untuk memberikan kesan vintage pada dekorasi sebuah cafe. Tentunya tidak cukup jika hanya rumah lampunya saja yang tampil vintage, tetapi kemudian lampunya menggunakan lampu modern seperti LED. Bahkan menggunakan bohlam pijar biasa masih kurang kuat dalam memberikan kesan vintage. Agar semakin kuat kesan tentunya baik rumah lampu maupun lampunya haruslah berbentuk vintage.


Mencari lampu dengan model vintage ternyata tidaklah sesulit yang dikira. Lampu-lampu model vintage ini ternyata bisa didapatkan dengan mudah di Ace hardware. Memang secara harga tidaklah murah, bahkan bisa dikatakan mahal untuk ukuran sebuah lampu. Namun jika ingin dekorasi yang tampil vintage semakin kuat tentunya memang perlu biaya lebih. 

Desain dari lampu vintage krisboy ini sebenarnya bermacam-macam, namun daily goods review paling cocok dengan bentuk edison bulb klasik ini. Memiliki kesan seperti lampu pada awal abad ke-20. Dengan pendaran warna kuning yang warm membuat suasana cafe tidak hanya nyaman, instagramable, juga tampil romantis. Bentuk filamennya yang unik juga menarik, berbeda dengan lampu bohlam modern yang filamennya sederhana, bohlam dengan desain vintage ini bentuk filamennya saat menyala sangatlah menarik.

Untuk keawetannya juga cukup lumayan awet. Dengan nyala untuk bagian indoor seperti jam operasional cafe yang dibuka sejak 11 siang hingga 10 malam, dan bagian outdoor yang menyala sejak pukul 5 sore. Lampu ini mampu bertahan hingga 6 bulan tanpa ada ada yang putus. Sebelumnya saat menggunakan bohlam chiyoda, setidaknya dalam 6 bulan ada sekitar 7 bohlam yang harus diganti. Jadi dengan harga yang lebih mahal, namun lampu vintage ini awet dan lebih sesuai dengan tema vintage yang ingin diusung.

No comments:

Post a Comment

Review : Stranger Things Season 3

Stranger Things merupakan salah satu mini series original netflix yang sangat populer dan saat ini sudah mencapai season ke-tiganya. Re...